Liga Jerman: Borussia Dortmund Menangi Duel Atas RB Leipzig

Borussia Dortmund vs RB Leipzig
Borussia Dortmund sukses menangi duel ketat melawan RB Leipzig di ajang Bundesliga.

cr photo: Eurosport.

Raihan kemenangan sukses didapat oleh skuad Borussia Dortmund yang menjamu RB Leipzig di laga pekan ke-23 ajang Liga Jerman. Skuad Borussia Dortmund bermain di markas sendiri, sehingga kemenangan adalah hasil yang sangat diinginkan oleh sang tuan rumah. Akan tetapi memang sepanjang duel berjalan, Leipzig memperlihatkan perlawanan yang cukup ketat. Berhasil mengatasi tekanan yang ada, Borussia Dortmund sukses mengunci kemenangan di laga ini dengan skor akhir tipis saja, yaitu 2-1.

Kesebelasan Dortmund di pertandingan ini sukses melesakkan dua gol yang sekaligus menjadi penentu kemenangan mereka di laga kali ini. Dua gol tersebut masing masing lahir dari aksi Marco Reus dan juga Emre Can. Sedangkan satu satunya gol balasan yang berhasil diciptakan skuad Leipzig namun masih belum cukup untuk menyelamatkan mereka dari kekalahan di laga ini tercipta melalui aksi dari Emil Forsberg. Meskipun berjalan ketat, namun Die Borussen sukses tampil efektif untuk bisa mengunci kemenangan.

Hasil kemenangan ini sukses memberikan skuad Borussia Dortmund tambahan tiga poin penuh yang antarkan mereka kembali ke puncak klasemen sementara Liga Jerman musim 2022-2023. Die Borussen saat ini unggul tiga poin bersih dari Bayern Munchen di posisi 2 klasemen. Sampai dengan sejauh ini, skuad Borussia Dortmund sukses meraih 49 poin dari 23 laga dengan hasil, 16 kali menang, 1 kali, dan 6 kali kalah. Sedangkan untuk RB Leipzig, hasil ini membuat mereka tetap di posisi 4 klasemen dengan 42 poin dari 23 kali berlaga.

Rangkuman Pertandingan

Skuad tuan rumah Borussia Dortmund menjamu RB Leipzig di lanjutan laga pekan ke-23 gelaran Liga Jerman musim kompetisi 2022-2023. Tampil di markas sendiri, skuad Borussia Dortmund tentu saja berusaha meraih kemenangan untuk bisa mendapatkan tiga poin penuh. Sejak awal tim tuan rumah langsung bermain terbuka untuk sesegera mungkin melesakkan gol pembuka.

Sempat membuka skor di awal laga namun dinulir VAR, gol baru benar benar berhasil dilesakkan Dortmund ketika babak pertama memasuki menit ke-21. Penalti didapat Dortmund usai ada pelanggaran di area terlarang lawan. Marco Reus sukses melesakkan gol lewat titik putih untuk membawa Dortmund unggul 1-0.

Sukses melesakkn gol pembuka, skuad Dortmund bermain jauh lebih lepas. Gol kedua pun sukses dilesakkan mereka di menit ke-39. Sepakan keras Emre Can sukses membuahkan gol untuk gandakan keunggulannya tim tuan rumah menjadi 2-0. Kedudukan ini bertahan sampai dengan turun minum.

Babak Kedua

Pasca rehat turun minum, skuad RB Leipzig berusaha untuk merubah gaya bermain mereka demi mengejar ketertinggalan dua gol. Usaha Leipzig untuk mengejar ketertinggalan berbuah manis di menit ke-74. Sebuah umpan yang dilepas David Raum berhasil dikonversi menjadi gol oleh Emil Forsberg untuk bisa memperkecil ketertinggalan timnya kini menjadi 2-1.

Pada sisa sisa waktu babak kedua ini, Leipzig berusaha untuk menekan lini belakang lawannya demi menyamakan kedudukan. Sangat disayangkan usaha selalu gagal menembus pertahanan tim tuan rumah. Laga ini akhirnya selesai untuk kemenangan Borussia Dortmund dengan skor akhir 2-1.

Susunan Pemain Borussia Dortmund vs RB Leipzig

Borussia Dortmund (4-1-4-1): Alexnder Meyer, Marius Wolf, Niklas Suele, Nicolas Schlotterbeck, Julian Ryerson, Emre Can, Julian Brandt, Jude Bellingham, Salih Oezcan, Marco Reus, Sebastien Haller.

RB Leipzig (4-4-2): Janis Blaswich, Marcel Halstenberg, Josko Gvardiol, Willi Orban, Benjamin Henrichs, Christopher Nkunku, Amadou Haidara, Xaver Schlager, Dominik Szoboszlai, Emil Forsberg, Andre Silva.