Profil Timnas Denmark: The Danish Dynamite Siap Meledak!

Timnas Denmark
Menunggu ledakan dahsyat skuad Timnas Denmark di Piala Dunia 2022.

cr photo: Sports Brief.

Timnas Denmark kembali berhasil amankan satu spot di putaran final Piala Dunia, di edisi 2022 ini kiprah mereka sangat ditunggu karena dinilai punya potensi buat kejutan besar. Semenjak babak kualifikasi skuad Denmark memang tampilkan performa maksimal. Ini lanjutan dari perkembangan skuad racikan Kasper Hjulmand yang tampil luar biasa di gelaran Piala Eropa 2020 lalu yang mampu menembus semifinal. Sampai laga terakhirnya sebelum Piala Dunia, Denmark masih sangat konsisten. Bahkan di partai terakhir tersebut, Denmark sanggup mengalahkan Prancis dalam lanjutan pertandingan UEFA Nations League.

Tim yang masih termasuk ke dalam negara Nordik tersebut miliki perjalanan yang sangat unik dan layaknya roller coaster dalam hak keikutsertaannya di Piala Dunia. Mereka awal sekali berpartisipasi di Piala Dunia edisi tahun 1986. Bahkan di debutnya itu, Denmark berhasil lolos sampai babak 16 besar. Tetapi kemudian ironi terjadi karena di Piala Dunia edisi 1990 dan 1994 mereka gagal lolos. Padahal di tahun 1992 mereka secara mengejutkan mampu meledak dan menjuarai ajang Piala Eropa. Itulah asal mula julukan mereka sebagai Tim Dinamit.

Julukan mereka sebagai Tim Dinamit pun mereka pertegas di Piala Dunia edisi 1998 Prancis. Mereka lolos dan bahkan mampu mencapai babak perempatfinal meski bukan tim unggulan. Ini kemudian menjadi prestasi tertinggi Denmark sejauh ini dalam ajang Piala Dunia. Di edisi 2002 Denmark lolos dan mencapai babak 16 besar, lalu absen di edisi 2006, namun muncul di Piala Dunia 2010, tetapi kembali gagal lolos di edisi 2014, sebelum akhirnya comeback di Piala Dunia 2018 dan 2022 ini. Pasang surut inilah yang membuat Denmark selalu ditunggu kiprahnya.

Kolektifitas adalah Kunci

Semenjak awal kemunculannya di Piala Dunia, Denmark memang terkenal sebagai timnas yang mampu bermain kolektif. Mereka sangat jarang bertumpu pada satu dua pemain, sehingga sangat sulit menebak cara bermain Denmark di tiap tiap pertandingannya. Di edisi 2022 kali ini, Kasper Hjulmand tetap membawa pemain pemain seniornya seperti Christian Eriksen, Simon Kjaer, Thomas Delaney, hingga sang kiper Kasper Schmeichel. Mereka akan mendapat bantuan dari pemain muda berenergi seperti Mikkel Damsgaard, Kasper Dolberg, sampai Joakim Maehle.

Akan Ddisulitkan Faktor Cuaca?

Masuk ke dalam Grup yang cukup sulit, yakni Grup D bersama Prancis, Australia, dan juga Tunisia, Denmark seperti mengulang Piala Dunia sebelumnya, dimana mereka segrup dengan Prancis serta Australia, hanya Tunisia saja yang tak ada kala itu. Denmark jelas mengantongi pengetahuan kekuatan lawan lawannya itu dan punya potensi besar menjuarai grup ini di atas Prancis.

Akan tetapi satu faktor harus diwaspadai oleh Denmark, yakni cuaca. Berbeda dari Eropa, Qatar berada di wailayah gurun yang sangat panas. Ketidakbiasaan ini bisa saja mengganggu performa Denmark terlebih beberapa negara Eropa memang terkenal lebih dingin terutama di negara negara Nordik seperyo Demark ini, jadi mestinya tim sudah mempersiapkan semuanya sebaik mungkin agar mereka bisa tetap tampil apik da meraih target maksimal.

Skuad Timnas Denmark di Piala Dunia 2022

Pelatih: Kasper Hjulmand.

Kiper: Kasper Schmeichel, Oliver Christensen, Frederik Ronnow.

Bek: Simon Kjaer, Joachim Andersen, Joakim Maehle, Andreas Christensen, Rasmus Kristensen, Jens Stryger Larsen, Victor Nelsson, Daniel Wass.

Gelandang: Thomas Delaney, Mathias Jensen, Christien Eriksen, Pierre-Emile Hojbjerg.

Striker: Andreas Skov Olsen, Jesper Lindstrom, Andreas Cornelius, Martin Braithwaite, Kasper Dolberg, Mikkel Damsgaard, Jonas Wind.